BARRU - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si memimpin langsung Rapat Evaluasi Laporan Realisasi Penerimaan PAD Triwulan III, yang dihadiri Kepala OPD terkait di ruang kerjanya pada Jumat (21/10/2022).
Dalam rapat tersebut, Bupati Suardi Saleh menekankan Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah jiwa pemerintahan dan harus direncanakan dengan baik.
"Evaluasi ini bertujuan untuk melihat sejauh mana pencapaian PAD 84?ri target 79%, kita jangan terlena dengan target yang sudah lebih, setiap OPD terkait yang mengelola PAD yang bisa kita capai melebihi target", katanya.
Baca juga:
Bupati Barru Kunjungi Rumah Singgah Dinsos
|
Menurut Bupati Barru dua periode ini, kemandirian daerah otonom terlihat dari PAD yang di hasilkan, gali semua potensi yang bisa di lakukan oleh OPD-OPD yang menjadi sumber PAD.
"Segera menyusun Ranperda PDRD untuk penyusunan Perda PAD dan keseriusan kita dalam mengelola PAD. Jalin kembali kerjasama dengan baik kepada semua pihak dan harus ada tanggung jawab moril dari semua aset yang ada di kabupaten Barru", tegasnya.
Bupati Barru menekankan kepada seluruh peserta rapat tentang Pendapatan Asli Daerah untuk membentuk Tim penyusunan Perda dan jangan terpaku kepada target realiasi.
Sementara itu, Sekda Abustan dalam pemaparannya mengatakan bahwa saat ini pihaknya sementara membentuk 1 tim khusus regulasi dengan sumber data 1 pintu.
"Kami sudah menggagas 1 tim yang di ketuai Asisten 1 dan berpusat di sekretariat daerah, karena banyak regulasi yang di buat saling tidak sinkron, yang paling di lakukan adalah pembenahan ke dalam untuk regulasi dan sudah waktunya kita kembali ke data, semua objek harus memiliki data yang jelas agar menentukan target-target yang ingin dilakukan", ujar Abustan.
Senada dengan hal tersebut, Kepala Bapenda A. Rusman Rustam, S.STP, M.Si menjelaskan semua capaian dari 13 OPD yang mengikuti rapat evaluasi triwulan III dan ada beberapa OPD yang sudah melebihi target, salah satunya RSUD Lapatarai dan Badan Pendapatan Daerah pajak mineral batu bukan logam dan batuan melebihi target di triwulan ke III dengan angka 127, 85 %.
Dinas Kominfo SP juga menjelaskan target potensi PAD tahun ini sudah melebihi target dan bisa naik 200% lebih untuk tahun depan. Secara umum realisasi triwulan III 84, 81 % untuk semua sumber PAD di semua OPD dengan target 79 M.
(Ahkam/Humas Barru)